Tuesday, 20 August 2019

NASKAH DRAMA 17 AGUSTUS 2019

JUDUL: BUNGA AJAIB

Penulis dan Sutradara: Nada

Karakter:

N: Narator – Nada

P: Putri - Pemeran Iksi

R: Ratu – Pemeran Zalfa

TK: Tukang Kebun – Pemeran Arum

Angin dan Badai: Safa dan Dila

Pemeran Bunga-bunga dan Kupu-kupu: Safa, Intan, Ola, Delfa, Sabil, Cia, Syifa, Dara.

 

Naskah:

(N) Pada zaman dahulu di kerajaan mawar berkilau tingalah ratu dan putrinya.

Pada pagi hari ratu dan kedua putrinya sedang menanam bibit bunga bersama tukang kebun.

P: hari ini cerah sekali bagus untuk berkebun

R: iya hari ini kita akan berkebun bersama tukang kebun

TK: iya ratu aku sudah menyiapkan benih special

R: oh itu bagus ayo kita tanam

(N) merekapun menanam bibit special itu.

Keesokan harinya di dalam istana ratu memangil tukang kebunnya

R: (tepuk tangan)

TK: ada apa ratu?

R: ayo kita pergi ke taman bunga bersamaku

P: apa aku boleh ikut

R: tentu saja

(N) merekapun pergi melihat bunga bunga.

Sesampainya di sana putri sangat kagum karena waktu itu hanya ada gundukan tanah sekarang menjadi tempat penuh bunga warna-warni dan indah

P: wah indah sekali harum dan cantik

P: iyaya

Tukang kebunpun menyirami bunga itu.

(N) Saat mereka sudah pergi tiba-tiba angin kencang datang dan semua bunga berhamburan hanya satu bunga yang tidak jatuh tertiup angina yaitu bunga ajaib sejak saat itu bunga itu menjadi lambang kerajaan supaya kerajaan itu kuat dan kokoh seperti bunga itu

Selesai